-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Dua Korban Hanyut di Sungai Serang Ditemukan Meninggal Dunia

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Dua Korban Hanyut di Sungai Serang Ditemukan Meninggal Dunia


Grobogantoday.com - Dua korban hanyut di Sungai Serang, tepatnya di Dusun  Langgar, Desa Lajer, Kecamatan Penawangan telah ditemukan, Minggu(28/6/2020). Korban pertama ditemukan sekitar pukul 06.45 WIB.  Sedangkan korban kedua ditemukan sekitar pukul 10.40 WIB. Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Jenazah langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

"Sekitar pukul 06.45 WIB, korban Alifah Arfi Putri(10) ditemukan berjarak kurang lebih 1 kilometer dari lokasi korban hanyut. Selang 4 jam,  sekitar pukul 10.40 WIB,  korban Fatul Hikmah Aprilia(10)diketemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban diketemukan berjarak kurang lebih 50 meter dari penemuan korban pertama," jelas Kapolsek Penawangan, AKP Sapto.

Dengan kejadian tersebut Kapolsek menghimbau kepada orang tua agar lebih mengawasi anak-anaknya saat bermain.
"Agar  menyarankan anak-anaknya untuk  tisak mandi atau bermain di sungai," ungkapnya.

Sebelumnya, dua bocah dilaporkan tenggelam di Sungai Serang, Desa Lajer, Kecamatan Penawangan, Grobogan. Sabtu (27/06/2020), sekitar pukul 16.30 WIB.



Kapolsek Penawangan, AKP Saptono Widyo Hariyanto mengatakan, kejadian terjadi sekira pukul 16.30 WIB.



"Korban bernama Alifah Arfi Putri (10) dan Fatul Hikmah Aprilia (10), keduanya warga Dusun Langgar RT 05 RW 06, Desa Lajer," terang AKP Saptono.



Dikatakan Kapolsek Sapto, kejadian bermula saat kedua korban bersama lima orang temannya berkumpul di pos kampling, mereka berencana hendak bermain di Sungai Serang.



Sesampainya lokasi kejadian, sungai sedang surut dengan kedalaman kurang lebih 50 centi meter. Kemudian, kedua korban bersama dua orang lainnya lalu mandi di sungai.


"Asik mandi di sungai, selang 20 menit kemudian tiba-tiba air bah datang, dan kedua korban terbawa arus dan tenggelam," jelasnya.


Teman-teman korban kemudian berteriak minta tolong, tak lama kemudian warga yang berada tak jauh dari lokasi kejadian berdatangan. Namun, korban tidak ditemukan.

Lebih lanjut, AKP Sapto mengatakan, mendapat laporan adanya orang tenggelam, pihaknya bersama BPBD, Sat Sabhara Polres Grobogan dan Petugas PMI Grobogan langsung menuju lokasi kejadian."Tim Basarnas Jateng juga akan membantu pencarian," imbuhnya.

Hingga pukul 22.00 WIB pencarian terhadap korban dihentikan dan dilanjutkan kembali pada esok hari.
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post