-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Grobogan Akan Jadi Tuan Rumah Kejurnas Gulat Senior U23

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Grobogan Akan Jadi Tuan Rumah Kejurnas Gulat Senior U23




PURWODADI, Grobogantoday.com - Kabupaten Grobogan kembali dipercaya untuk menyelenggarakan sebuah even olahraga berskala nasional, yakni Kejurnas Gulat senior U23. Even yang rencananya akan digelar bulan Desember mendatang ini, akan berlangsung mulai tanggal 5-9 Desember di GOR Simpang Lima Purwodadi.

Menurut Sekda Grobogan, Moh Sumarsono, penunjukan tersebut tak   lepas dari keberhasilan Kabupaten Grobogan saat menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Gulat bulan September 2017 lalu.

“Tahun lalu kita jadi tuan rumah Popnas dan dinilai berhasil. Dari sini, kita kemudian dipercaya untuk menjadi tuan rumah Kejurnas Gulat senior U23,” jelas Sumarsono yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Grobogan itu, Jumat (9/11/2018).

Untuk mensukseskan acara, lanjut Sumarsono, sebagai tuan rumah, banyak tugas berat yang harus dipersiapkan. Untuk langkah awal, pihaknya sudah menggelar rakor dan membentuk panitia pelaksana Kejurnas Gulat senior U23 yang melibatkan berbagai dinas dan instansi terkait. Seperti dari TNI, POLRI, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, KONI, Bappeda, BPPKAD dan unsur lainnya.


Sumarsono menambahkan, dengan adanya even ini secara tidak langsung akan bisa menarik animo masyarakat untuk menekuni olahraga gulat yang selama ini kurang diminati masyarakat. "Disamping itu, penyelenggaraan even bertaraf nasional ini akan berdampak pada sektor perhotelan dan pariwisata. Hal ini secara tidak langsung juga meningkatkan perekonomian masyarakat Grobogan,"  ungkapnya.(RE) 
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post