-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
NPCI Grobogan Targetkan Masuk 5 Besar dalam Kejurprov NPCI Jateng 2022

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

NPCI Grobogan Targetkan Masuk 5 Besar dalam Kejurprov NPCI Jateng 2022

Atlet NPCI Grobogan berfoto bersama Bupati Grobogan. 

GROBOGANTODAY - NPCI Kabupaten Grobogan targetkan masuk 5 besar dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Jawa Tengah 2022. Demikian diungkapkan Sunar, Ketua NPCI Grobogan saat pelepasan atlet di pendopo Kabupaten Grobogan, Kamis (20/10/2022).


"Target kami masuk 5 besar. 25 Oktober nanti akan diberangkatkan. Mohon doa restu agar berprestasi maksimal di kejurprov, membawa nama baik Kabupaten Grobogan," ungkapnya. 


Delapan cabang olahraga dalam kejurprov NPCI diikuti para atlet NPCI kota/kabupaten se-Jawa Tengah rencananya dipusatkan di Solo, 25 sampai 27 Oktober mendatang.


"Cabang-cabang olahraga yang dipertandingkan yakni angkat berat, atletik, bulu tangkis, catur, judo tuna netra, panahan, tenis meja dan renang. Total ada 69 orang atlet, pengurus dan pendamping yang akan berangkat," ujarnya. 


Bupati Grobogan, Sri Sumarni dalam kesempatan tersebut berpesan kepada semua atlet yang akan berlaga di kejurprov agar mengerahkan semua kemampuan untuk berprestasi. 


"Jadikan kejuaraan ini memotivasi untuk bisa bertanding ke level selanjutnya. Bisa mewakili Jawa Tengah dan  Indonesia. Alhamdulillah dapat merebut medali sebanyak mungkin, mengharumkan nama Grobogan. Terus berlatih, nanti ada hadiah dari pemkab," katanya. 

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post