-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Jadi Langganan Banjir, Warga Harapkan Penyudetan Sungai Satreyan di Brati

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Jadi Langganan Banjir, Warga Harapkan Penyudetan Sungai Satreyan di Brati


GROBOGANTODAY  - Petani di Desa Lemahputih, Kecamatan Brati harus menanggung rugi karena area persawahan miliknya yang siap panen terendam banjir akibat meluapnya sungai Lusi. Warga berharap dinas terkait melakukan sudetan Sungai Satreyan, di Dusun Karangasem Desa Kronggen yang diharapkan bisa menjadi solusi permasalahan banjir selama ini. 


"Setiap musim penghujan area persawahan selalu banjir. Tentu ini sangat merugikan petani. Untuk  mengurangi dampak banjir yang sering terjadi, warga berharap  dilaksanakan sudetan sungai satreyan," kata Camat Brati, Joko Supriyanto saat meninjau lokasi banjir di Desa Lemahputih, Senin(1/2/2021). 


Kades Lemahputih, Hartoyo menjelaskan, luasan tanaman padi yang tergenang banjir sebelumnya seluas 200 hektare.  Namun di hari keempat ini, luasan yang terendam sudah berkurang, tinggal sekitar 100 hektare. 


"Kasihan para petani. Sebentar lagi harusnya sudah panen. Namun karena terendam banjir selama 4 hari, dikhawatirkan padi akan busuk," ungkapnya. 


Hartoyo menambahkan, untuk mengurangi kerugian yang diderita, beberapa petani nekat memanen padi lebih awal. 


"Ini dilakukan agar kerugian tidak semakin besar. Bahkan di banjir sebelumnya, beberapa tanaman padi membusuk dan tidak bisa tumbuh lagi," ujarnya. 


Pihaknya berharap, dinas terkait segera melakukan tindakan penyudetan sungai satreyan, agar kejadian banjir  tahunan tidak terulang kembali.(RE)  


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

1 comment

Post a Comment

Iklan Tengah Post