-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Hujan Tak Kunjung Berhenti,Sejumlah Daerah di Grobogan Banjir

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Hujan Tak Kunjung Berhenti,Sejumlah Daerah di Grobogan Banjir


GROBOGAN - Hujan yang terus mengguyur seluruh wilayah Kabupaten Grobogan,Rabu(9/11) membuat beberapa daerah mengalami banjir.

Dari pantauan Grobogan Today,di wilayah Grobogan bagian barat yaitu Kecamatan Gubug,Tegowanu,Tanggungharjo dan Kedungjati mengalami banjir paling parah.Yaitu meliputi,Penadaran,Ngroto,Tanggirejo,Sukorejo.Untuk daerah Penadaran dan Ngroto ,air berasal dari sungai Tuntang yang debit airnya cukup tinggi.Ditambah curah hujan yang cukup tinggi di daerah hulu.

Sampai berita ini diturunkan,debit air sungai Tuntang terus bertambah.Dan hujan masih terus mengguyur.Tim BPBD Grobogan saat ini sudah berada di lokasi banjir."Kita langsung menuju lokasi setelah mendapatkan kabar di Ngroto sudah banjir," jelas Titi Rahayuningsih,Kabid Darurat dan Logistik.

Banjir bandang juga terjadi di wilayah Kecamatan Brati,tepatnya di Dusun Deresan,Desa Katekan.Namun saat ini air sudah surut.

Sejumlah jalan protokol tak lepas dari genangan banjir.(ire)
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post