Memilukan,Tenggelam Saat Menyeberangkan Jenasah
GROBOGAN – Sungguh menyayat
hati, hendak mengantarkan jenasah, seorang warga Desa Kalirejo, Kecamatan
Wirosari terseret arus dan tenggelam di Sungai Lusi Kali , kejadiannya berada
di Dusun Ndoro, Desa Tanjungsari, Kecamatan Kradenan, sore tadi, Rabu(8/2).
Peristiwanya bermula saat korban yang diketahui bernama Jumeno (28), warga
Desa Kalirejo, Kecamatan Wirosari ikut mengantarkan jenasah menyeberangi kali
Lusi. Untuk menuju pemakaman, jenazah harus diiring menyeberangi Sungai Lusi.
Saat menyeberang ke malam, jenazah dalam keranda ditempatkan di atas pralon
besar berbentuk kotak. Kemudian, warga berada di sekelilingnya sambil
mengarahkan menuju seberang.
Saat jenasah sudah sampai di tengah sungai, korban tiba-tiba terseret arus.
Beberapa warga yang mengetahuinya telah berusaha meraih tangan korban, namun
tidak tertolong. “Saya sudah mau meraih tangannya, tapi tak tertolong,” jelas
Masruri, pengiring jenasah yang selamat.
Tim SAR bersama warga berusaha mencari korban, namun sampai berita ini
diturunkan belum diketemukan.”Saat ini, masih dilakukan pencarian oleh petugas
dibantu warga dan tim SAR,” ungkap Kapolsek Kradenan AKP Toni Basuki.
Curah hujan yang masih cukup tinggi membuat kondisi sungai sedang penuh air dan arusnya cukup deras sehingga menyulitkan proses pencarian korban.”Jika tidak ketemu, pencarian akan kita lanjutkan besok,” pungkas Toni.(IYA)
Post a Comment
Post a Comment