-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Forki Grobogan Berangkatkan Karateka ke Piala Pangdam IV Diponegoro

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Forki Grobogan Berangkatkan Karateka ke Piala Pangdam IV Diponegoro


PURWODADI,Grobogantoday.com-Federasi Olaharga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kabupaten Grobogan tak sungkan-sungkan menurunkan atlet terbaiknya untuk merebut piala Pangdam IV Diponegoro.

Pradana Setyawan, Ketua Umum FORKI Grobogan mengatakan dalam lomba khusus cabang olaraga karate itu, Forki Grobogan menurunkan 51 atlet untuk bertanding.

"Sebanyak 75 atlet, coach dan official tergabung dalam kontingen Forki Grobogan mengikuti kejuaraan karate Piala Pangdam IV Diponegoro yang dilaksanakan tanggal 1 sd 4 Agustus 2019 di GOR Patriot Semarang," jelasnya di sela-sela acara pelepasan atlet, Kamis(1/8/2019).


Pradana Setyawan berharap para atlet bisa membawa nama baik Kabupaten Grobogan dengan merebut juara.

“Para karateka Grobogan harumkan nama Kabupaten Grobogan serta lahirkan juga atlet-atlet baru kedepannya. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga sebagai ajang seleksi untuk  menghadapi Porprov mendatang,” katanya.

Pradana Setyawan meminta para atlet fokus bertanding sehingga harapan pulang dengan kepala tegak bisa terwujud. “Jaga kesehatan, jaga nama baik , jaga emosi dan bertanding dengan sportivitas yang tinggi.” pintanya.

Sementara itu Ketua KONI Kabupaten Grobogan, Fatchur Rachman menyampaikan keinginan yang sama agar para atlet atlet bisa menjaga dan membawa nama baik, tunjukkan prestasi, dengan menjaga mental dan tehnik yang baik agar mampu bertanding dengan baik. "Besok saya akan datang untuk mendukung kalian bertanding," ungkapnya. (RE)

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post