-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Meninggal Seorang Istri di Tlogotirto, Ditemukan Luka Jeratan di Leher

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Meninggal Seorang Istri di Tlogotirto, Ditemukan Luka Jeratan di Leher

Petugas kepolisian sedang melakukan olah TKP. 

GROBOGANTODAY - Kasus meninggalnya seorang ibu rumah tangga beranak satu, S di Dusun Ngrejeng, Desa Tlogotirto, Kecamatan Gabus Kabupaten Grobogan terus didalami polisi. Diduga dipicu adanya kekerasan rumah tangga (KDRT). Korban diketahui sudah meninggal saat dibawa ke Puskesmas 1 Gabus. 

Demikian diungkapkan Kapolsek Gabus AKP Wibowo kepada wartawan, Sabtu(20/5/2023). 


"Kami menerima informasi adanya orang meninggal sekitar pukul 08.00," katanya.


Menerima informasi tersebut, Polsek Gabus bersama tim Inafis Polres Grobogan menuju TKP. Melakukan penyelidikan lebih lanjut. 


"Hasil sementara, meninggal karena ada bekas luka di leher. Tetapi masih kami dalami. Apakah jeratan itu sengaja. Atau dijerat. Untuk itu kami masih dalami," katanya. 


Menurutnya, pihak kepolisian telah mengamankan sejumlah barang bukti yang didapatkan saat olah TKP. Untuk mengetahui penyebab kematian, pihaknya masih menunggu hasil otopsi korban yang dibawa ke Puskesmas Gabus 1. 


"Sementara kami amankan suami korban ke Polsek Gabus untuk penyelidikan lanjutan," ungkapnya.


Dari keterangan saksi-saksi, lanjut kapolsek, beberapa tetangga menyebut pada pukul setengah enam pagi, korban kembali ke rumah. Setelah sebelumnya satu malam tak di rumah. 


"Suami di rumah sendiri. Kemudian korban pulang. Keterangan saksi, saat pulang itu ada cekcok antara suami istri," imbuhnya. 


Saat cek-cok itu, rumah korban redup dan tertutup. Sehingga para tetangganya tak berani mendekat. Dua jam berselang, suami korban kemudian memberitahu ke keluarga korban.


"Korban dalam kondisi lemas, dingin. Dibangunkan gak bangun. Keluarga korban kemudian membawa ke puskesmas gabus 1," katanya.


Tetangga korban, Sujati menambahkan saat kejadian cekcok itu pintu rumah korban dalam kondisi tertutup. Sehingga tak berani mendekat. Menurutnya, keluarga tersebut sering kali cek-cok.


"Gak nyangka istrinya meninggal dunia," ujarnya. 

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post