-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
DPRD Grobogan Angkat Anggota Baru Pergantian Antar Waktu

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

DPRD Grobogan Angkat Anggota Baru Pergantian Antar Waktu



PURWODADI, Grobogantoday.com- DPRD Grobogan memiliki anggota baru melalui Pergantian Antar Waktu(PAW). Dalam rapat paripurna istimewa, Senin(6/8) Joko Sudiyono diambil  sumpahnya oleh Warsono Nugroho, Wakil Ketua DPRD Grobogan dari Fraksi Golkar. 
                                                                                        
Joko Sudiyono menggantikan Boedi Susilo(alm) setelah meninggal dunia. Sebelumnya, pengurus Partai Golkar mengusulkan calon pengganti antar waktu, Joko Sudiyono. Setelah melakukan verifikasi, serta ditindaklanjuti  dan diajukan kepada Gubernur oleh Bupati Grobogan. Gubernur Jawa Tengah mengeluarkan SK nomor : 170/53/2018 tentang peresmian pemberhentian dan pengangkatan pengganti antar waktu.  Pelaksanaan sumpah pengganti antar waktu Joko Sudiyono diselenggarakan dalam paripurna istimewa.

“Setelah mendapatkan usulan dari pengurus Partai Golkar, kita lakukan verifikasi bersama KPU. Setelah itu Bupati mengajukannya kepada Gubernur  Jawa Tengah,” jelas Agus Siswanto, Ketua DPRD Grobogan.

Agus menambahkan, Joko Sudiyono akan menduduki jabatan yang sebelumnya ditinggalkan (alm) Boedi Susilo, yakni Komisi B, Pembentukan Perda dan Badan anggaran. “Saya harap dengan jabatan yang diembannya sekarang harus bisa sebagai penampung aspirasi rakyat  serta menyalurkannya. Disamping itu, juga harus menaati tata tertib yang ada,” imbuhnya.

Bupati Grobogan, Sri Sumarni dalam sambutannya menyampaikan Joko Sudiyono sudah resmi mengganti Boedi Susilo berdasarkan surat keputusan Gubernur Jawa Tengah. Ia mengucapkan terima kasih dan penghargaan terhadap jasa almarhum Bodi Susilo selama menjadi anggota dewan. “Yang baru menjadi anggota dewan, selamat menjalankan tugas. Semoga bisa membawa semangat baru dan  bisa bekerja sama dengan baik dalam mencapai tujuan pembangunan daerah. Pegang amanah dan kepercayaan sebagai anggota dewan sebagai membawa aspirasi rakyat,” ungkapnya. (RE)


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post