-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Pohon Tumbang, Lalulintas di Jalan Kuwu-Sulursari Sempat Macet

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Pohon Tumbang, Lalulintas di Jalan Kuwu-Sulursari Sempat Macet



KRADENAN,Grobogantoday.com- Sebuah pohon jenis mahoni tumbang di jalan Kuwu-Sulursari, tepatnya di Desa Kalisari, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan, Rabu(12/12/2018) sekitar pukul 23.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun akibat melintangnya batang pohon, arus lalulintas dari arah Sulursari maupun sebaliknya macet.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Grobogantoday, tumbangnya pohon terjadi saat hujan sudah reda. Tumbangnya pohon yang berada di pinggir parit ini diduga karena akar pohon tidak kuat menopang. Seluruh batang pohon menutup seluruh badan jalan, sehingga mengakibatkan kemacetan cukup panjang. Beberapa pengguna sepeda motor terpaksa putar arah melewati jalan perkampungan. “Kalau yang gak sabar nyari jalan tembus,” ujar Yono, salah seorang pengguna jalan.

Tak beberapa lama, warga bersama petugas dari polsek Kradenan melakukan evakuasi terhadap batang pohon. Akhirnya, arus lalu lintas kembali normal setelah seluruh batang pohon berhasil disingkirkan. (RE)

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post