-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Sering Ancam Akan Bunuh Orang Tuanya, Pengidap Gangguan Jiwa Diamankan

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Sering Ancam Akan Bunuh Orang Tuanya, Pengidap Gangguan Jiwa Diamankan



GODONG,Grobogantoday.com-  Sangat meresahkan masyarakat,  Sri Murniyati (46), pengidap gangguan jiwa, warga Dusun Karanganyar RT 005 RW 004 Desa/Kecamatan Godong  akhirnya diserahkan ke Panti Esti Utomo Wonogiri, Rabu(8/5/2019).  Walaupun sempat melakukan perlawanan kepada petugas, namun berkat rayuan petugas Tenaga Kesejahteraan Sosial (TKSK) Kecamatan Godong dan Dinas Sosial Kabupaten Grobogan, akhirnya luluh juga.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Grobogantoday.com,  Sri sangat meresahkan masyarakat. Bahkan sering mengancam akan membunuh orang tuanya dengan menggunakan sebilah pisau. “Awalnya saya mendapatkan informasi dari masyarakat. Kemudian saya tindak lanjuti dengan melihat langsung di rumahnya,” jelas Danang Wahyu Saputra, anggota TKSK Kecamatan Godong.

Danang menjelaskan, usai dilakukan pemantauan, pihaknya meminta perangkat desa setempat untuk membuat laporan ke Dinas Sosial Kabupaten Grobogan. “Usai mendapat laporan, Dinas Sosial langsung kesini,” katanya.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Grobogan Andung Sutiyoso melalui Kasi Rehabilitasi Sosial, Tuna Sosial dan Korban Perdagangan Orang, Edi Suwignyo menjelaskan, butuh perjuangan untuk mengevakuasi  ODGJ(Orang Dengan Gangguan Jiwa) tersebut. Berulangkali petugas mendapatkan perlawanan saat perjalanan menuju Panti Esti Tomo di Wonogiri. “Di jalan berulah terus. Tapi alhamdulillah sampai disana dengan lancar,” jelasnya. (RE)


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post