-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
SD Negeri 3 Prigi Tak Gelar Ujian Nasional, Ada Apa?

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

SD Negeri 3 Prigi Tak Gelar Ujian Nasional, Ada Apa?



PURWODADI,Grobogantoday.com- Saat sekolah lain menggelar ujian, SD Negeri 3 Prigi, Kecamatan Kedungjati, Kabupaten Grobogan, dipastikan tidak menggelar ujian bagi siswanya, Rabu (3/5/2018). Bukan karena digabung dengan sekolah lain, namun sekolah di ujung Barat Daya Kabupaten Grobogan ini tidak menyelenggarakan UAN SD.

Amin Hidayat, Kepala Dinas Pendidikan, Kabupaten Grobogan menjelaskan, dari informasi yang tidak menggelar UAN SD adalah sekolah SDN di Desa Prigi, Kecamatan Kedungjati. Sekolah yang ada di perbatasan dengan Kabupaten Grobogan dengan Kabupaten Semarang itu tidak menggelar UAN lantaran tidak memiliki siswa kelas 6.

 “Sekolah tersebut tidak menggelar ujian dikarenakan tidak memiliki siswa kelas 6. Jika ada satu saja maka tetap digelar kendati harus digabung. Tapi karena memang murni tidak ada siswa yang sekolah di kelas enam,” katanya.

Walaupun tahun 2018 ini tidak menggelar UAN, namun tahun 2019 sekolah ini dipastikan bisa menggelar UAN. Saat ini sekolah tersebut memiliki siswa di kelas 5.  “Bukan saja tidak memiliki siswa kelas 6, namun tahun ini SD N 3 Prigi juga tidak memiliki siswa kelas genap lainnya. Siswa kelas genap yakni kelas 6, 4 dan 2. Jadi tahun ini sekolah hanya memiliki siswa yang sekolah di kelas ganjil yakni kelas 1, 3 dan 5,” tambahnya.

Bukan karena dihindari oleh siswa dan orang tua, namun alasan jumlah penduduk dan keberadaan sekolah yang harus melewati kawasan hutan membuat jumlah siswa tidak terlalu banyak dan sekolah juga tidak bisa menyerap siswa dari sekolah lain karena jarak dengan desa tetangga cukup jauh.(RE)

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post