Unik, Pasutri di Grobogan Maju Pilkades Didandani Ala Pengantin
TAWANGHARJO,Grobogantoday.com-Suasana berbeda nampak pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Tarub, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Rabu (10/7/2019). Dua orang yang maju dalam Pilkades duduk bersanding di satu kursi layaknya pasangan pengantin. Akrab, mesra. Tak nampak aroma persaingan.
Nuansa gelaran pernikahan dengat adat Jawa sangat kental terasa pada pelaksanaan Pilkades tersebut. Dua calon kades yang memang sepasang suami istri itu pun mengenakan baju pengatin lengkap dengan dandanan pengantin. Tempat duduknya juga layaknya pelaminan.
Bahkan seperti lumrahnya pesta pernikahan masa kini, warga yang telah menggunakan hak pilih juga antre untuk memberi ucapan selamat serta berfoto bersama dengan sepasang mempelai kades tersebut.
Kedua calon kepala desa tersebut yakni Ali Maskuri yang merupakan calon petahana, bersaing dengan istrinya sendiri, Dina Margarahayu.
Ditemui di sela-sela pelaksanaan Pilkades, Ali mengaku sengaja mengenakan pakaian pengantin selama pelaksanaan Pilkades karena tidak ada kompetisi yang berarti di pilkades kali ini. Ia hanya bersaing dengan istrinya sendiri.
"Sengaja menggunakan konsep resepsi pernikahan karena yang menjadi musuh dalam Pilkades kali ini istri sendiri. Jadi sekalian untuk melestarikan budaya bangsa," tuturnya.
Tak hanya calon kades, seluruh petugas pilkades juga mengenakan pakaian adat jawa. "Saat ini banyak yang gak tahu pakaian adat sendiri,makanya kita perkenalkan," kata Muhtarom, Ketua Panitia Pilkades Desa Tarub. (RE)
Post a Comment
Post a Comment