-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
AKP Orbitkan Ayam Gantung Sebagai Oleh-oleh Purwodadi

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

AKP Orbitkan Ayam Gantung Sebagai Oleh-oleh Purwodadi


Grobogantoday.com -  Siapa sangka owner Ayam Kremes Purwodadi adalah seorang sarjana. Ia lebih memilih menjadi pengusaha kuliner, daripada menjadi seorang pegawai berdasi. Berkat keuletannya, saat ini ia sudah memiliki 2 outlet dan 25 karyawan.

 

Bermula dari usaha kuliner bakso dan mie ayam, pengusaa muda asli Purwodadi ini banting stir ke ayam kremes. Dengan pengetahuan yang minim, ia mencoba bereksperimen dan memanfaatkan handphone pintarnya. Akhirnya “Ayam Kremes Purwodadi” terlahir. Memanfaatkan sebuah kios kecil di depan Rumah Sakit Islam Purwodadi, ia memantapkan hati untuk pindah haluan.

 

“Ide untuk menjual ayam kremes terbersit saat masih kuliah di Jogja. Disana kan banyak sekali warung ayam kremes. Disamping murah, rasanya juga enak. Akhirnya saya yakin dengan usaha kuliner ayam kremes,” ungkap Dwi Galuh Hertanto(34),owner Ayam Kremes Purwodadi.

 

Tak membutuhkan waktu lama, usaha yang sudah dirintis sejak tahun  2014 ini akhirnya membuahkan hasil dan memikat hati para pencintanya. Untuk memperluas usahanya, lulusan UPN Jogjakarta ini akhirnya membuka cabang  pada tahun 2017 di Jalan Pemuda Nomer 44, Purwodadi (depan Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan).

 

“Walaupun waktu pertama kali buka orang banyak bertanya kremes itu apa. Akhirnya ayam kremes bisa  diterima masyarakat, terus berkembang  dan banyak pelanggan,” kata pria yang akrab disapa Galuh ini.

 

Untuk memenuhi permintaan pelanggan yang bingung saat menentukan buah tangan, Galuh  ciptakan sebuah varian baru yakni Ayam Gantung. Ayam ingkung goreng lengkap dengan sambal bawang, kremesan dan lalapan dikemas dalam kemasan yang cukup menarik.

 

“Alhamdulillah ayam gantung banyak yang suka juga. Harapannya ayam gantung bisa menjadi salah satu pilihan oleh-oleh saat berkunjung ke Purwodadi,” pungkasnya. (RE)

Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

1 comment

Post a Comment

Iklan Tengah Post