-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Peringati Hari Pahlawan, Satlantas Polres Grobogan Ajak Pengguna Jalan Mengheningkan Cipta

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Peringati Hari Pahlawan, Satlantas Polres Grobogan Ajak Pengguna Jalan Mengheningkan Cipta


PURWODADI – Cara berbeda dilakukan Sat lantas Polres Grobogan untuk mengajak pengguna jalan  memperingati hari pahlawan, Jumat (10 /11). Sejumlah pengendara yang melintas di jalan protokol Kota Purwodadi diajak untuk mengenang para pahlawan dengan cara mematikan mesin kendaraan  sejenak untuk mengheningkan cipta.

Kegiatan ini  dilakukan sekitar pukul 08.15 WIB. Selama 60 detik, seluruh pengguna jalan diberhentikan dan dihimbau untuk mematikan mesin kendaraannya untuk mengikuti hening cipta kepada para pahlawan. "Ini kita lakukan untuk memperingati Hari Pahlawan. Kita minta seluruh pengendara mematikan mesin selama 60 detik," kata Kanit Dikyasa Satlantas Polres Grobogan, Iptu Umbarwati, Jumat (10/11/2017)

Selama mematikan mesin kendaraan, para pengendara mengheningkan cipta sekaligus untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjasa meraih serta mempertahankan kemerdekaan Indonesia.Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para pengguna jalan. "Bagus sekali kegiatan ini. Walaupun kita gak bisa ikut upacara, namun polisi mengajak kita untuk mengheningkan cipta disini. Kita harus mengingat jasa para pahlawan," ungkap Andi, salah seorang pengguna jalan. (RE)
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post