-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Banyak Pihak Menyayangkan Taman Kota menjadi Tempat Pacaran Saat Puasa

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Banyak Pihak Menyayangkan Taman Kota menjadi Tempat Pacaran Saat Puasa


GROBOGAN- Banyaknya dijumpai pasangan muda-mudi yang memadu kasih di taman hijau kota Purwodadi saat bulan ramadhan sangat disayangkan berbagai pihak. Mereka seakan tidak canggung saat bermesraan  di ruang terbuka, walaupun banyak orang yang melihatnya. Bahkan ada juga  pasangan muda-mudi yang masih mengenakan seragam sekolah.

Dari pantaun  Grobogan Today di lapangan, banyak dijumpai pasangan muda-mudi sedang memadu kasih di rumah-rumahan di taman yang terletak di jalan Dr Soetomo, Purwodadi ini. Meski banyak orang, pasangan tersebut tidak peduli. Buktinya, mereka tidak malu kala melakukan adegan berpelukan maupun bermanja-manja. Bahkan, ada yang berani berciuman. “Mereka seperti tak malu lagi,” ujar Umi, salah seorang pengunjung.

Meski begitu, tidak semua yang datang ke taman ini untuk pacaran. Ada juga yang hanya sekedar nongkrong untuk melepas penat. “Enak mas di sini, desain tamannya beda dengan taman lainnya. Yang paling asyik, nonton  pacaran menjadi hiburan tersendiri. Pemandangannya live, gak kayak sinetron,” tutur Agus, karyawan swasta yang tinggal di Purwodadi.

Ada juga orangtua yang mengajak anak-anaknya datang ke taman ini. Hanya saja, melihat banyak pasangan yang pacaran bebas, sejumlah orangtua tersebut enggan lagi untuk datang. “Saya kan bawa anak kecil, nggak baguslah untuk anak saya. Mosok diajak nonton orang pacaran,” cetus seorang ibu yang enggan menyebut nama.

Warga berharap, dinas terkait segera bertindak agar taman hijau kota Purwodadi yang merupakan ruang terbuka hijau nyaman dikunjungi berbagai kalangan. “Sebaiknya dilakukan operasi agar mereka jera,” tutur Sutanto,warga Kecamatan Purwodadi.

Terpisah, Lilik Uniarto, Kasi Pemeliharaan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Grobogan membenarkan jika di taman yang belum setahun dibuka ini menjadi tempat pacaran. “Memang banyak aduan dari masyarakat kalau di taman ini sering buat pacaran,” jelasnya. (iya)
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post