-->
yQRsgXYtnqhElJ0qG98ow6B0hsUDuvl7mVOesb9a
Longsor Kembali Ganggu Perjalanan Kereta Api Solo-Semarang

Iklan Billboard 970x250

Iklan 728x90

Longsor Kembali Ganggu Perjalanan Kereta Api Solo-Semarang



GEYER,Grobogantoday.com- Longsor kembali terjadi di jalur rel di KM 61 + 7/8 Gundih - Karangsono longsor, tepatnya di Desa Ledokdawan, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Selasa (21/2/2018) malam. Akibat longsoran di sisi sebelah selatan rel tersebut,   kereta api jurusan  Semarang – Solo tidak bisa melintasi jalur tersebut. “Semula sudah dirapiin dan sudah bisa dilalui kereta api. Karena semalam hujan deras sekali, rusak lagi karena longsor,” ujar Tarwiji, warga Ledokdawan.

Pernyataan yang sama diutarakan Muri, warga yang lain.  Ia mengetahui jika rel tertimpa longsoran tebing saat pergi ke pasar. “Memang sebelumnya sudah bisa dilalui kereta api. Namun tadi pagi saat ke pasar, saya iseng-iseng melihat rel. Ternyata kena longsoran tanah,” jelasnya.


Dari pantauan Grobogantoday.com di lapangan, selain longsoran tebing baru di sisi selatan yang menutup perlintasan kereta api,  amblasan lama di sisi sebelah  utara yang sebelumnya sudah diperbaiki kembali rusak. Pihak PT KAI Daop IV menerjunkan dua alat berat untuk memperbaiki longsoran tersebut. Tiang pancang dipasang untuk memperkuat talud. Material longsoran yang menutup rel sudah dibersihkan.


Akibat longsoran ini perjalanan kereta api jurusan Solo-Semarang dialihkan melalui stasiun Gambringan. Perubahan rute tersebut mengakibatkan keterlambatan perjalanan. (RE)


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment

Iklan Tengah Post