Solidaritas Korban Bom, Nyalakan Lilin "NKRI HARGA MATI"
PURWODADI, Grobogantoday.com- Pasca terjadinya teror ledakan bom di beberapa titik di wilayah Sidoarjo Surabaya hingga Riau menggugah masyarakat di Kabupaten Grobogan , Rabu (16/5/2018) malam. Berbagai elemen berkumpul di Alun-Alun dan menyalakan ribuan lilin sebagai bentuk aksi keprihatinan.
“Berbagai elemen datang kesini sebagai wujud keprihatinan kita, diantaranya berasal dari LSM, LCKI, Pemuda Gereja, Banser, Ansor, Garas, Bonek, hingga masyarakat umum,” ujar Ulil Huda, Koordinator aksi.
Dikatakan, ini salah satu bentuk aksi solidaritas untuk Indonesia aman. Khususnya untuk para korban teror bom Sidoarjo, Surabaya dan Riau.
Selain doa bersama, Ulil sapaan akrabnya, berharap kegiatan ini juga untuk mensuport aparat keamanan dalam menangani kasus terorisme.
Sementara itu, Guntur, perwakilan dari GARAS, suporter Persipur Purwodadi menolak dengan tegas dan mengutuk segala bentuk terorisme, siap menjaga kerukunan antar umat beragama, serta selalu siap bekerjasama dengan pemerintah dan aparat penegak hukum dalam rangka memberantas terorisme dan radikalisme di Indonesia. “Kami siap bersama-sama menumpas terorisme di negeri ini,” ujarnya.
Setelah melakukan doa bersama untuk para korban serangan teror bom, peserta menyalakan seribu lilin yang dibentuk tulisan "NKRI HARGA MATI". Dengan membawa satu lilin di tangan, secara bersama-sama mereka menyanyikan lagu-lagu nasional. (RE)
Post a Comment
Post a Comment